Memang setelah kita beraktivitas seharian diluar, mandi sambil keramas dengan shampo itu sangat menyegarkan, karena dengan keramas rasa gatal di kulit kepala dan lepek pada rambut jadi menghilang.
Selain menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala, keramas dengan shampo juga mempunyai manfaat lain, yaitu dapat meredakan stres. Apalagi disaat saat pandemi ini, kesehatan fisik maupun psikis perlu kita perhatikan. Oleh karenanya ada 4 alasan mengapa kita harus rajin cuci rambut dengan shampo:
1. Membuat rambut tetap bersih dan bebas dari virus
Kebersihan anggota tubuh adalah hal terpenting, dan salah satunya termasuk kepala dan rambut, karena tanpa sadar sering kali orang memegang rambutnya hingga berkali kali yang merupakan potensi perpindahan kuman dan virus. Keramas dengan shampo yang teratur maka akan membuat rambut lebih bersih dan sehat, dan terlebih lagi dapat menyingkirkan virus yang menempel di rambut.
2. Mengurangi stress
Keramas dengan shampo memang bisa membantu mengurangi rasa stress dan cemas, pijatan yang lembut di kulit kepala saat keramas akan membantu mengendurkan syaraf yang tegang dan menjadikannya relax dan santai. Selain itu aroma dari shampo dapat menenangkan dan juga memberi efek yang menyegarkan.
3. Meninmbulkan rasa nyaman
Keramas dengan shampo memang dapat menimbulkan rasa nyaman, karena rambut yang lepek, berminyak ,gatal dan susah diatur membuat kita risih dan tidak nyaman dalam beraktivitas, oleh karenanya usahakan keramas yang teratur paling tidak seminggu 2 atau 3 kali, sehingga membantu mengurangi masalah rambut sekaligus menjaga kesehatan rambut agar tidak mudah rusak.
4. Menjadikan penampilan selalu segar dan percaya diri
Rambut yang dirawat secara teratur dan keramas memakai shampo yang tepat, akan membuat rambut terlihat sehat dan secara tidak langsung membuat penampilan kita menjadi segar, terlebih lagi dapat membuat kita lebih percaya diri dalam menghadapi orang.
Dan jika anda berminat untuk memproduksi shampo sendiri, bisa hubungi customer care kami di:
Segera hubungi tim Customer Care kami untuk mendapatkan informasi lebih lengkap.